Tips Dashyat Sekali Daftar Langsung Diterima oleh Google Adsense (Antara Mitos dan Fakta)

Sobat ZP, judul artikel ini memang terlihat bombastis, tapi memang betul ini ungkapan dari para sobat blogger yang menurut pengalaman empiris mereka ternyata ada yang sulit bahkan ada yang mudah hanya sekali daftar langsung diterima oleh Google Adsense (GA). Memang sebagian besar Sobat ZP kurang memahami faktor apa saja yang dapat secara pasti diterimanya proses permohonan pendaftaran GA.
Banyak sekali artikel yang diterbitkan yang membahas mengenai hal ini dan sebagian besar membuat kita patah semangat bahwa mendaftar GA itu sulit sekali, banyak persyaratan, banyak aturan, bahkan banyak sekali proses yang harus agar mendaftar GA itu dapat diterima.


Antara Mitos dan Fakta yang terkait dengan GA langsung diterima diantaranya adalah:

Mitos Fakta dan Pengalaman Para Blogger
Blog harus ramai dikunjungi Menurut pengalaman para blogger bahwa blog yang pengunjungnya sedikit pun dengan pengunjung antara sepuluh sampai seratus dan rata-rata dengan kisaran lima puluh pengunjung pun dapat diterima oleh GA.
Blog harus memiliki banyak artikel  Kenyataan yang dialami oleh para Blogger bahwa dengan artikel yang isinya dibawah lima belas artikel tetap diterima oleh GA.
Blog harus memiliki halaman TOS (Term of Services), About, Contact Me, Privacy Policy dan Halaman Disclaimer Menurut para Blogger bahwa situs kita miliki bukan situs hosting secara pribadi, karena blogspot ini adalah milik google dan memang jika diperlukan dilengkapi bisa Sobat ZP penuhi.
Blog ranking Alexa harus tinggi Menurut pengalaman para Blogger bahwa Blog tidak perlu harus tinggi buktinya blog yang dimiliki oleh blogger diatas tiga juta masih diterima ketika mendaftar ke GA.
Blog harus memiliki banyak backlink Beberapa pengalaman para Blogger dengan backlink sekitar 300 dapat diterima oleh GA.

Kelima mitos diatas bukan berarti kita harus abaikan, namun menurut saya akan lebih bermanfaat jika kelima mitos tersebut dapat dipenuhi oleh Sobat ZP kita awal pertama kali mendaftar GA. tapi itu semua bukanlah jaminan bahwa blog yang Sobat ZP telah buat dapat diterima oleh GA ketika pertama kali mendaftar.

Tips Dashyatnya
  1. Google Suka dengan Kesederhanaan. Pastikan template yang kita sematkan tidak ribet cari yang sederhana namun menarik apalagi bisa responsif.
  2. Optimasi SEO On Page. Bagaimana cara optimasi akan kita batas pada artikel yang lain.
  3. Artikel yang dibuat harus orisinil, berkualitas serta bermanfaat. Ingat yah jangan pernah copy paste alias copas, kalau sudah menjadi kebiasaan Sobat ZP untuk mendapatkan inspirasi atau melengkapi tulisan pastikan tidak melebihi 30% tapi disarankan jangan gunakan copas. Kalau berbicara tentang copas pasti Sobat ZP yang pernah membuat paper atau artikel ilmiah sudah memahami akan hal ini dan ternyata berlaku juga dipenulisan blog ini. Kita yakin bahwa google punya tools untuk mendeteksi orisinalitas dari artikel yang kita tulis ini.
  4. Isi blog tentunya layak menurut aturan dari GA. ini akan kita bahas pada artikel berikutnya.
  5. Pada saat Review, Sobat ZP harus rajin membuat artikel minimal 4 artikel setiap harinya. Ini sudah pasti karena kalau kita menulis setiap hari sudah tentu dianggap bahwa blog kita adalah blog yang aktif dan memiliki dinamika tinggi.
  6. Periksa kembali situs anda supaya tidak ditemukan page not found 404. Kalau kita belajar bahasa pemrograman pastikan tidak ditemukan bug atau non error found hal ini mirip tentunya seperti itu. Page not error found juga ada kaitannya dengan kualitas website.
  7. Dan lakukan pendaftaran GA melalui Blog. ini kita akan bahas pada artikel berikutnya.
  8. Blog yang didaftarkan dan yang dibahas adalah seputar produk Google. Pasti Sobat ZP tau 'kan produk Google itu apa saja. Supaya Google senang :)

Langkah-langkah diatas memang menurut pengalaman dari para Blogger yang telah dirangkum didalam tulisan ini karena pengalaman adalah guru yang paling berharga. Dan setiap pengalaman memberikan arti dan cerita tersendiri.

Demikian artikel tentang  Tips Dashyat Sekali Daftar Langsung Diterima oleh Google Adsense (Antara Mitos dan Fakta), semoga bermanfaat.


0 Response to "Tips Dashyat Sekali Daftar Langsung Diterima oleh Google Adsense (Antara Mitos dan Fakta)"

Post a Comment